Friday, February 7, 2025
HomeJatimReuni Ke-36 Bintara Milsuk VII/I TNI AL: Ada yang Terpilih Jadi...

Reuni Ke-36 Bintara Milsuk VII/I TNI AL: Ada yang Terpilih Jadi Wakil Bupati Sidoarjo

Dengan penuh sukacita, Alumni Bintara Milsuk VII/I Tahun 88-89 TNI AL menggelar reuni ke-36 di Hotel Aston Sidoarjo, Sabtu (18/1/2025). Acara ini sekaligus menjadi ajang tasyakuran atas terpilihnya Hj. Mimik Idayana, istri H. Rahmat Muhajirin, sebagai Wakil Bupati Sidoarjo periode 2025-2030. Reuni ini dihadiri sekitar 350 alumni dari seluruh Indonesia.

Ketua panitia, Mayor Paulus, menyatakan bahwa reuni kali ini sangat spesial karena Hj. Mimik Idayana, istri salah satu alumni, berhasil menjadi pemimpin daerah di Sidoarjo. “Kami bangga atas terpilihnya beliau sebagai Wakil Bupati Sidoarjo,” ujarnya.

- Advertisement -

H. Rahmat Muhajirin, Penasihat Alumni Bintara Milsuk VII/I 88-89 TNI AL sekaligus anggota DPR RI 2019-2024 dari Partai Gerindra, mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya. “Meski kini banyak di antara kami yang sudah pensiun atau meniti karier di luar TNI AL, kekeluargaan tetap terjaga. Terima kasih atas kehadiran dan doa restu dari seluruh alumni,” katanya.

Hj. Mimik Idayana mengaku terharu atas dukungan yang diberikan. “Dulu, sebagai anggota Jalasenastri, saya mendapat banyak bimbingan dan dorongan dari suami saya, H. Rahmat Muhajirin. Berkat itu, saya bisa menjadi anggota DPRD Sidoarjo 2019-2024 dan kini terpilih sebagai Wakil Bupati Sidoarjo. Terima kasih kepada alumni dan warga Sidoarjo atas kepercayaannya. Semoga saya dapat menjalankan amanah ini dengan baik,” ucapnya.

Reuni ini menjadi momentum penting untuk memperkuat kerukunan, kekompakan, dan kekeluargaan di antara alumni, serta berkomitmen memberikan manfaat positif bagi keluarga dan masyarakat.

Baca Juga:  Subandi- Mimik Udayana Komitment Jaga Ketertiban Saat Kampanye
Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Berita Terkini

Berita Terpopuler