Poskotajatim – | Nasional – Nama Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil kini kembali viral, sebab ucapan yang pernah dilontarkan pada Desember 2022 lalu dinilai oleh netizen terbukti.
Hal ini diungkap oleh akun Twitter @JantunGPiisanG yang mengungkit kembali pernyataan Bupati Meranti Muhammad Adil terkait kinerja para pegawai Kemenkeu.
Pemiliki akun Twitter itu mengatakan jika pernyataan Bupati Meranti tersebut kini terbukti benar dan valid terkait kinerja pegawai Kemenkeu,
Seperti diketahui Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil memprotes soal dana bagi hasil (DBH) minyak di Kepulauan Meranti karena uang yang diperoleh tidak sesuai dengan banyaknya minyak yang diambil di wilayah tersebut.
Sebagaimana diketahui, Bupati Meranti sebelumnya melayangkan protesnya terkait dengan alokasi DBH yang menurutnya tak adil. Bahkan, dia menyebut Kementerian Keuangan sebagai iblis atau setan.
Adil mengatakan bahwa tahun ini wilayahnya hanya menerima sebanyak Rp115 miliar atau naik Rp700 juta saja dibandingkan penerimaan sebelumnya. Padahal, lifting minyak naik dari US$60 menjadi US$100, imbas konflik Rusia dan Ukraina.
Dia mengaku telah melakukan berbagai upaya untuk menemui pejabat Kemenkeu untuk membahas pembagian DBH. Dia juga telah menyurati Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati untuk bertemu secara langsung, namun pihak Kemenkeu menawarkan pertemuan secara online.
“Sampai saya kejar ke Bandung orang Kemenkeu, juga tidak dihadiri oleh yang kompeten, itu yang hadir waktu itu nggak tahulah. Sampai pada waktu itu saya bilang, ‘Ini orang keuangan ini isinya iblis atau setan?” tuturnya.
Kekecewaan sekaligus kemarahan disampaikan Adil dalam acara rapat koordinasi Pengelolaan Pendapatan Belanja Daerah di Pekanbaru pada 9 November lalu, dikutip dari Bisnis, 16 Desember 2022.
Tidak hanya pegawai Kemenkeu, namun secara khusus Staf khusus Menteri Keuangan Bidang Komunikasi Strategis Yustinus Prastowo juga menjadi sasaran Netizen.
Saat itu Prastowo, menuntut Bupati Meranti M Adil untuk minta maaf usai menuding pegawai Keuangan sebagai setan dan iblis, Hal ini disampaikan melalui video yang diunggah di akun twitter pribadinya (@prastow) dan mengatakan bupati Meranti bersikap tidak adil.
Akhirnya ucapan bupati meranti ini terbukti benar adanya….
cc @KemenkeuRI pic.twitter.com/NWyUhcKcoo— 𝕛𝕠𝕛𝕠,Sp.Je.Pe (@JantunGPiisanG) March 8, 2023
Cuitan dari @JantunGPiisanG sontak dibenarkan Ramai- ramai oleh netizen lainnya,
@is_pelssy, Mar 9
Replying to
@JantunGPiisanG, @KemenkeuRI
Jd ingat om @prastow marah²in ini Bupati. Kek jd pimpinan di Kemenkeu aja si om pras
betafullyo11, Mar 9
Replying to
@JantunGPiisanG, @KemenkeuRI
Terbukti positif kata-kata Bupati Meranti. Bravo. Hayo..mana nih Bupati-bupati atau Walikotacse Indonesia yang Nuraninya masih jaga iman dan taqwa. Tunjukkan kebenaran dan jangan takut. Ada Maha
aventar
@Irwndudut, 15h
Replying to
@JantunGPiisanG, @msaid_didu, @KemenkeuRI
Hrus kali pinalty untuk kemenkeu. Potong seluruh gaji 50% kembalikan ke kas negarA. Transaksi 300T, 460 org. ga mungkin g ad yg tau. Garangan smw isinya. Periksa sri mulyani
Perlu diketahui, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) terus menjadi sasaran usai disorotnya penemuan uang sebesar Rp300 triliun oleh Menko Polhukam Mahfud MD, usai menelusuri transaksi lain di luar kasus mantan pejabat Ditjen Pajak Rafael Alun Trisambodo.
Padahal sebelumnya ditemukan transaksi janggal dari 69 orang di kementerian tersebut mencapai Rp500 miliar di luar kasus ayah Mario Dandy Satrio.
Tak hanya itu, Rafael Alun Trisambodo pun didiguga memiliki aset yang berjumlah triliunan. Hal itu cukup menurunkan kepercayaan masyarakat Indonesia terhadap Kemenkeu.***